Laman

PPS Betako Merpati Putih Masuk Wilayah Kabupaten Wonogiri ------ Perintis PPS Betako Merpati Putih Cabang Wonogiri

Tuesday, August 12, 2014

Pernyataan Pesilat Indonesia Terhadap Rakyat Palestina

Bapak Pencak Silat Dunia, juga sesepuh pencak silat dunia bapak Eddie Marzuki Nalapraya mengatakan bahwa Perguruan Silat Indonesia yang jumlah ribuan adalah tempat digemblengnya manusia Indonesia yang berbudi luhur dan cinta damai. 
Pendiri Persekutuan Pencak Silat Dunia ini juga menyampaikan bahwa Pesilat selalu berperan kontektual terhadap zamannya dan selalu berperan aktif dalam upaya membangun masyarakat yang damai dan sentausa.

Praktisi Silat dan Pendiri FP2STI Edwin Hidayat Abdullah selaku penggagas acara ini menambahkan bahwa menghadapi kekejian Israel , pesilat Indonesia tidak akan tinggal diam dan akan berperan aktif dalam krisis ini. Edwin mengatakan bahwa membantu rakyat gaza bagi pesilat adalah bagai membantu kaum lemah. "Ini adalah kepedulian atas tragedi kemanusiaan, di titik inilah yang jadi salah satu komitmen pesilat Indonesia dan pesilat dimanapun di seluruh dunia", sambung Edwin.
  1. Pesilat Indonesia menyatakan kesedihan yang mendalam atas kematian anak-anak, wanita dan orang tua akibat serangan Israel atas pemukiman Gaza sehingga menewaskan 200 lebih penduduk gaza, Seribu lebih rumah rusak dan ratusan terluka parah.
  2. Pesilat Indonesia mengutuk kekejian tentara israel yang telah melakukan pembantaian ke wilayah sipil tanpa mengindahkan Hukum International dan peringatan dari berbagai pihak International yang berwenang termasuk PBB.
  3. Pesilat Indonesia siap membantu Rakyat Gaza dengan siap diberangkatkan ke Gaza menjadi relawan kemanusiaan untuk menghadapi penindasan Israel .
  4. Pesilat Indonesia mendorong seluruh Pesilat di seluruh dunia untuk membantu rakyat Gaza dengan berbagai bantuan yang dibutuhkan dan siap diberangkatkan ke Gaza untuk missi kemanusiaan menghadapi kebiadaban tentara Israel.
  5. Pesilat Indonesia meminta semua pendekar dan pesilat di seluruh dunia merapatkan barisan, meningkatkan ukhuwah dan kerjasama untuk dapat membela yang lemah dimanapun ia berada.
  6. Komitmen ini akan dibacakan oleh 100 Pendekar dan Pesilat Indonesia yang hadir sebagai wakil dari semangat luhur ratusan ribu pesilat di seluruh dunia untuk membantu sesama.

Sumber :  SILAT INDONESIA

No comments:

Post a Comment